Kegiatan Pembenihan Sayur

Patska Solo, 8 April 2022

Keanekaragaman hayati yang berada di SMP Negeri 4 Surakarta tidak muncul dengan sendirinya, tetapi memang diusahakan warga sekolah. Baik guru, karyawan, maupun siswa berperan dalam pengadaan dan perawatannya.

Berbagai upaya dilakukan untuk mewujudkan lingkungan yang asri, indah, dan nyaman.
Kegiatan yang dilakukan berupa penyemaian benih, pembibitan, pruning atau pemotongan dahan – dahan, penanaman bibit yang telah diaklimitasi sehingga bibit tersebut sudah mampu menyesuaikan dengan iklim yang ada di SMP Negeri 4 Surakarta, penyemprotan hama, serta membersihkan lingkungan sekitarnya agar tampak bersih dan rapi sehingga tercipta kenyamanan untuk semua warga sekolah.

Benih yang disemai saat ini adalah benih sawi, tomat, terung, dan cabe rawit. Diharapkan kelak hasilnya dapat dijual ke warga sekolah dan dibagikan kepada warga lingkungan sekitar seperti yang sudah dilakukan sebelumnya saat panen sawi, daun slada, dan mangga.

Proses pembenihan tanaman
Perawatan benih tanaman oleh siswa
Pemberian pupuk daun sebagai upaya merawat tanaman

Usaha ini dilakukan untuk menambah asri lingkungan dan sebagai salah satu usaha pembelajaran kewirausahaan. Selain itu juga dapat menumbuhkan semangat berbagi, meskipun hanya berupa hasil tanaman.

Kegiatan merawat tanaman
Proses memanen tanaman Sayur yang sudah siap panen

Dengan adanya keanekaragaman hayati di SMP Negeri 4 Surakarta ini diharapkan semua warga sekolah merasa nyaman berada di sekolah, serta membudayakan warga sekolah untuk mencintai dan memelihara lingkungan.

Latifa/2022

Bagikan Ke Sosial Media